SIDOARJO, radarhukum.net — Walaupun habis mengikuti jalan sehat Peringatan HUT RI ke 79, ribuan siswa Antartika 1 Sidoarjo masih terlihat senang, tidak merasa lelah, karena mereka menanti ratusan bunos yang telah dibagikan melalui kupon undian, pada Kamis (15/8/2024) pagi.
Simbolis pengambilan kupon pertama untuk 5 pemenang dilakukan langsung Kepala SMK Antartika 1 Sidoarjo Drs. H. Tohirin, M.Pd, sekaligus menyerahkan bonus yang berupa uang saku, yang membuat para siswa merasa senang. Ada sebanyak 150 bonus lebih yang dibagikan untuk memberikan semangat para siswa SMK Antarika 1 Sidoarjo.
Kepala SMK Antartika 1 Sidoarjo Tohirin menjelaskan kalau kegiatan yang telah dilakukan adalah jalan sehat dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 79, jalan sehat ini kami kemas dengan Karnaval Kemerdekaan. Sehingga mereka per kelas mempunyai ide dan gagasan masing-masing untuk berkreasi, tentunya kreasi dan inovasinya tentang kemerdekaan dan kepahlawanan.
Jadi semua masing-masing kelas itu di depannya tertampang banner Peringat HUT RI ke 79 dengan kreasinya masing-masing. Sebanyak 39 kelas pesertanya yang terbaik kita berikan apresiasi, “Bonus banyak sekali 150 amplop lebih, dari sekolah juga dari kepala sekolah secara pribadi. Tujuannya adalah agar anak-anak terus bersemangat belajarnya untuk meraih prestasi,” jelasnya.
“Kegiatan jalan sehat atau Karnaval Kemerdekaan ini merupakan kegiatan kami yang pertama, berikutnya adalah lomba-lomba, diantaranya cantol balon, estafet sarung, estafet ping-pong gelas. Karena di sekolah ini siswanya kebanyakan laki-laki, terus kita rangkul mereka, kita sejukkan pola pikir mereka agar jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan,” harap Abah Tohirin_sapaan akrabnya.
Salah satu siswanya Destian Wahyudinata mengaku kalau kegiatan hari ini sangat bagus sekali, kita keliling desa sekitar bisa keberadaan SMK Antartika 1 Sidoarjo ini bias diketahui oleh masyarakat. Dengan harapan kedepannya terus banyak peminatnya.
Jadi anak-anak muda ini sangat perlu sekali diingatkan pada perayaan 17 Agustus seperti sekarang ini. Manfaatnya bias untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur merebut kemerdekaan. “Senang sekali mendapatkan bonus uang, bias untuk jajan dan menambah semangat,” kata siswa kelas X TPM 2.(Red.AL)
0 Komentar